Tergesa-gesa dalam berdoa
Diriwayatkan dalam Shahih Bukkhari dan Muslim bahwa Rasulullah saw. bersabda: "Akan dikabulkan doa seseorang dari kamu, asalkan dia tidak tergesa-gesa,yaitu mengatakan,"Aku sudah berdoa, tetapi tidak juga dikabulkan." Diriwayatkan dalam Shahih Muslim bahwa Rasulullah saw. bersabda: "Akan senantiasa dikabulkan doa seorang hamba selama dia tidak berdoa dengan perbuatan dosa atau memutuskan kekeluargaan, asalkan dia tidak tergesa-gesa." Ada yang bertanya," Wahai Rasulullah, apa yang dimaksud tergesa-gesa itu?, Beliau menjawab:,"Yaitu dia mengatakan, "Sungguh aku sudah berdoa, sungguh aku sudah berdoa, tetapi aku tidak pernah melihat doaku dikabulkan." Lalu,dia kecewa dan meninggalkan berdoa."